DKPP Bantul Gelar Gerakan Pangan Murah di Pendopo Pemda 2 Bantul

Pada hari ini, Rabu, 6 Maret 2024, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bantul menggelar acara Gerakan Pangan Murah di Pendopo Kompleks Pemda II Manding, Trirenggo, Bantul. 

Acara dihadiri oleh Wakil Bupati Bantul, Joko B. Purnomo, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Hermawan Setiaji, SIP, MH, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bantul, Joko Waluyo, S.Pt, M.Si, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Kepala Dinas Perhubungan dan tamu undangan lainnya.

Gerakan Pangan Murah ini dilatarbelakangi oleh hasil pemantauan harga pangan strategis di tingkat konsumen selama bulan Desember 2023 hingga awal bulan Maret 2024, data menunjukkan adanya kenaikan harga, terutama bahan pokok masyarakat.

Kepala Bidang Ketahanan Pangan, Kusumandari menyampaikan bahwa gerakan pangan murah ini diselenggarakan dalam rangka mengupayakan pemantapan ketersediaan stabilisasi pasokan dan harga pangan secara masif untuk memberikan efek psikologis harga pangan.

Selain stabilisasi pasokan, gerakan pangan murah juga bentuk sinergi bersama dalam pengendalian inflasi serta membantu masyarakat dalam mengakses kebutuhan pokok. Sebab kenaikan harga bahan pokok cukup berpengaruh terhadap daya beli masyarakat. Hal ini juga berpengaruh pada keterjangkauan pangan masyarakat yang harus dipenuhi agar tetap bisa menjalani kegiatan sehari-hari secara aktif, sehat, dan produktif.

Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Hermawan Setiaji, SIP, MH, menyampaikan bahwa dengan adanya gerakan pangan murah ini semoga bermanfaat bagi masyarakat. Ia berharap masa panen akan kembali tiba dan harga-harga bahan pokok dapat kembali terkendali. 

Sementara itu Wakil Bupati, Joko B. Purnomo menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kabupaten Bantul beserta dinas terkait atas kesiapan dalam mempersiapkan kebutuhan bahan makanan di Bantul. “Setelah kemarin memonitoring di beberapa pasar, kami bersyukur harga-harga mengalami penurunan, dari mulai beras, daging, dan sebagainya. Harapannya tidak ada masyarakat Bantul yang mengalami kekurangan pangan dan dapat menjangkau harga-harga bahan kebutuhan pokok di Bantul. Ini kewajiban pemerintah kabupaten bersama distributor untuk menjalin kerja sama dalam mempersiapkan itu semua”. tambah Joko B. Purnomo.

Foto : DKPP Bantul